Our Feeds

Motto

Etik, Estetik, Puitik

Selamat Mengaji

Mengaji Sepanjang Hari

Sabtu, 20 Juni 2020

Syakir NF

Seberkas 'Sayang' di Lemari Baju Terbuka



Oleh: Syakir NF

Aku menemukan seberkas 'sayang' di sebuah lemari baju yang terbuka. Aku tak mengerti pasti motif penyerahan berkas tersebut. Pun juga peletakannya di lemari baju yang terbuka. Tapi, ada beberapa dugaan yang tetiba terpikir begitu saja olehku.

Biar kuawali dugaanku dengan yang negatif lebih dahulu. Pemilik berkas itu sepertinya tengah menyindir keras kejombloanku. Setiap kali aku tak sengaja melihatnya karena memang terbuka, seolah-olah pemiliknya tengah meledekku, "Dasar, jomblo!"

Setidaknya, jika pun tidak menghardik sedemikian keras seperti di atas, pemilik berkas itu berkata begini, "Ada yang memanggilku 'sayang'. Kau?"

Ah, tak baik memang menduga hal-hal negatif. Semoga pikiran demikian segera enyah dari kepala agar hidup di era kenormalan yang tidak baru-baru banget ini tetap berjalan dengan baik.

Bukankah kita juga tidak diperbolehkan suudzon, berprasangka buruk?!

Baiklah, coba kita menduga hal baik saja. Mungkin, ini baru mungkin, ia sebetulnya tengah memotivasi sesiapa yang 'kebetulan' melihatnya. Barangkali, dengan membaca isi berkas yang terbuka itu, ia jadi semangat untuk juga memperoleh hal yang sama, sebuah panggilan sayang.

Dua dugaan itu sebetulnya merupakan efek terhadap orang selain pemiliknya.

Tentu saja akan berbeda dugaannya dengan pemilik itu sendiri. Terkait hal tersebut, aku menduga pemilik ingin dapat terus suntikan semangat. Paling tidak, setiap kali ia berganti pakaian baru.

Saban pagi, usai mandi, ia mengambil pakaian baru untuk dikenakannya. Di saat itulah, ia juga mendapati berkas tersebut. Tetiba saja, ia seakan mendapatkan suntikan semangat lebih dari sekadar kesegaran air saat mandi pagi. Berangkat ke kantor pun tentu saja lebih punya gairah.

Lebih dari itu, aku meyakini berkas itu juga diletakkan di posisinya sekarang merupakan bagian dari caranya menyimpan sebuah kenangan besar, meski bentuknya kecil. Ya, berkas itu hanyalah secarik kertas berbentuk bulat dengan pita di bagian atasnya. Di atas kertas itu tertulis, "Love you, sayang".

Subscribe to this Blog via Email :
Previous
Next Post »